Thursday, March 8, 2012

“JAGALAH KEPERCAYAAN ORANG LAIN TERHADAPAMU”

Jumat, 9 Maret 2012
Peringatan St. Gregorius dari Nyssa, Uskup dan Bapa Gereja; Sta. Fransiska Romana
dan Empat puluh Martir dari Sebaste
Mat.21:33-43; 45-46

Memang lebih banyak disengaja alias dilakukan dengan tahu dan mau ketika jabatan atau posisi dalam kantor atau perusahaan disalah gunakan untuk mengeruk banyak keuntungan, baik untuk kelompok, keluarga, maupun terlebih untuk diri sendiri. Misalnya; tindakan korupsi, nepotisme atau pun beragam cara yang curang dan merugikan banyak orang ketika posisi atau jabatan tertentu diberikan kepada seseorang. Seakan itu menjadi kesempatan untuk mengumpulkan apa yang nantinya dinikmati.

Perumpamaan para pekerja yang dipercayakan oleh sang tuan kebun anggur dalam Injil hari ini secara jelas mengatakan kepada kita sekalian tentang “bagaimana setiap orang harus menjaga kepercayaan yang diberikan kepadanya.” Mungkin kita bisa mengelak dari pengadilan manusia karena uang yang kita miliki, tapi tidak dari pandangan Allah ketika hidup yang diberikan kepadamu diambil kembali daripadamu.

Karena itu, aku hanya mengingatkanmu bahwa selama hidup masih diberikan kepadamu, maka gunakanlah itu sebagai kesempatan untuk menyiapkan jawaban atas apa yang nantinya ditanyakan kepadamu kelak. Di hadapan Allah hanya ada, yang benar itu benar, dan yang salah itu takan bisa menjadi benar. Apa yang Anda perbuat selama hidup di dunia inilah yang akan atau tidak membawamu ke tempat di mana Ia berada. Siapkanlah jawabannya sekarang selagi hidup masih terberi untukmu, karena di sana, Anda tidak lagi memiliki kesempatan untuk berpikir tentang jawaban, melainkan langsung menjawabnya.

No comments:

Post a Comment